Program Kerja

PERIKANAN DAN KELAUTAN

Indonesia dengan populasi 269 juta jiwa penduduk (2019) dan luas wilayah 7,9 juta persegi di mana 75%nya adalah wilayah perairan dan 25% daratan, dikenal sebagai salah satu negara yang memiliki Marine Mega-Biodiversity terbesar di dunia. Perairan Indonesia memiliki 8.500 spesies ikan, di mana jumlah ini merupakan 37% dari spesies ikan dunia, 555 spesies rumput laut, dan 950 spesies biota terumbu karang. Sumber daya kelautan dan perikanan tersebut memberikan sumbangan besar terhadap ketersediaan pangan dunia, karenanya perlu terus dilindungi dan dilestarikan agar dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan.

Transformasi melalui dukungan pendanaan dari Packard Foundation sejak tahun 2014 telah melakukan upaya-upaya yang mendukung pemerintah untuk menciptakan ekosistem kelautan dan perikanan yang berkelanjutan.

Tujuan utama dari upaya–upaya tersebut adalah untuk memberikan masukan kepada Pemerintah Indonesia melalui penyediaan data dan informasi yang komprehensif mengenai situasi dan kondisi kelautan dan perikanan serta perannya dalam perekonomian Indonesia.